
Pada Tanggal 7 November 2024 PPS pekon Tulungagung Melakukan Pelantikan & Bimbingan Teknis Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Pemilihan Gubernur Dan Wakil Gubernur Provinsi Lampung, Serta Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pringsewu Untuk Pilkasa Serentak Tahun 2024.
Panitia Pemilihan Umum (PPS) Desa Tulungagung melakukan Pelantikan KPPS pada (07/11/2024) di Aula Balai Pekon Tulungagung. Dalam pelantikan ini sebanyak 49 orang anggota KPPS melakukan pengambilan sumpah janji. Pelantikan KPPS dihadiri Kepala Desa Tulungagung, Babinkamtibmas Desa Tulungagung, Bhabinsa Desa Tulungagung dan semua anggota KPPS.


